Rabu, 03 April 2013

Contoh Kasus Konsepsi Ilmu Budaya Dasar

Seluruh Pemprov di Kalimantan Gelar Festival Budaya Dayak

Seluruh Pemprov di Kalimantan Gelar Festival Budaya Dayak



PALANGKARAYA, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Barat akan mengadakan Festival Budaya Dayak.  Kegiatan itu dipusatkan di Gelora Bung Karno, Jakarta pada 27-30 April 2013 .

Berdasarkan informasi Biro Humas dan Protokol Pemprov Kalteng yang diterima Rabu (3/4/2013), festival yang digelar untuk pertama kalinya itu diagendakan berlangsung tahunan. Pada tahun-tahun mendatang, festival direncanakan digelar bergiliran di provinsi-provinsi di Kalimantan.
Acara dilaksanakan Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) , Dewan Adat Dayak (DAD), dan semua pemprov serta pemerintah kabupaten/kota di Kalimantan. Festival kali ini akan dimeriahkan karnaval sepanjang 2,5 kilometer di jalan-jalan raya di Jakarta pada 28 April 2013.


Selain itu, dilaksanakan pergelaran kesenian dan kebudayaan yang diramaikan peragaan busana dari berbagai kabupaten/kota di Kalimantan. Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang mengatakan, festival itu merupakan kegiatan tingkat nasional yang digelar masyarakat Dayak untuk pertama kalinya.
Teras sudah mengirimkan surat kepada para bupati/wali kota di Kalteng yang memberikan respons positif untuk menyatakan keikutsertaan dalam festival. Kegiatan itu merupakan kerjasama penyelenggara acara dan empat provinsi, didukung bantuan pihak ketiga.

"Soal biaya, tidak menjadi masalah. Sudah bisa diatasi. Saya berharap Festival Budaya Dayak tahun 2014 akan diadakan di Kalteng," tuturnya.

Tanggapan : 
Menurut saya apa yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan adalah hal yang patut ditiru oleh provinsi yang lainnya, dalam hal ini provinsi kalimatan memperkenalkan festival budaya dayak kepada masyarakat luar tempat diselenggarakannya adalah di ibukota negara kita yaitu jakarta, acara yang diselenggarakan untuk pertama kalinya ini akan sangat meriah karena akan ada karnaval sepanjang 2,5 kilometer di jalan-jalan jakarta, acara festival budaya dayak ini direncanakan akan dilakasanakan setiap tahun dan akan digelar secara bergiliran di provinsi-provinsi di kalimantan.

Hal serupa seharusnya dilaksanakan juga di setiap provinsi indonesia, dengan memperkenalkan budaya daerah kepada masyarakat diharapkan akan timbul rasa cinta akan tanah air yang memiliki keanekaragaman budaya, melaksanakan hal seperti itu juga turut melestarikan kebudayaan bangsa kita mengingat serangan era globalisasi yang sang luas sekarang. Kaum muda mulai melupakan jati dirinya mereka lebih bangga menggunakan pakain luar atau budaya barat ketimbang budaya bangsa sendiri. contoh dari segi pakaian dan dandanan yang tidak lagi mencerminkan kepribadian bangsa indonesia yang santun dan bersahaja.

kembali lagi pada intinya kurangnya kesadaran diri dari kaum muda dan sosialisasi dari pemerintah mengenai kebudayaan negara kita. kita memang sudah merdeka dari penjajahan perang tapi kita masih menjadi budak oleh budaya dari barat. kedepannya hal-hal yang mengenai kebudayaan harus lebih ditingkatkan lagi seperti yang kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh provinsi kalimantan ini.


sumber: http://regional.kompas.com/read/2013/04/03/11124024/Seluruh.Pemprov.di.Kalimantan.Gelar.Festival.Budaya.Dayak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar